10 Cara Memindahkan Foto dari HP ke Laptop dan Komputer

Kadang, bagi kita yang baru memiliki laptop atau pc ada kalanya kita bingung bagaimana cara memindahkan foto dari hp android atau iphone ke laptop / pc yang kita miliki. Biasanya kita hanya terbiasa mengirim foto atau gambar yang ada di galeri hp via bluetooth, shareit, atau whatsapp. Nah di artikel kali ini admin akan sedikit menjelaskan bagaimana sih cara cepat memindahkan foto ke laptop dan pc, simak artikel berikut ini…

Cara Memindahkan Foto dari HP ke Laptop dan PC

Seperti yang kita ketahui, HP dan Laptop itu banyak sekali jenisnya. Ada yang berbasis sistem operasi Android, Iphone, Blackberry atau Java. Selain itu ada juga laptop windows dan macbook yang berbasis macOS. Maka dari itu, saya akan menjelaskan beberapa cara yang bisa anda coba di semua perangkat tersebut. Langsung saja ke cara pertama…

1. Memindahkan Foto via Kabel Data USB

Cara pertama yang paling mudah dan paling umum dilakukan untuk memindahkan foto dari hp ke komputer yaitu lewat Kabel Data.

cara memindahkan foto ke laptop dan komputer dengan kabel usb 1
  • Caranya cukup mudah, anda tinggal colokan hp via kabel usb ke laptop atau komputer anda.
  • Selanjutnya, akan muncul pemberitahuan Allow USB Debugging atau pilihan Fungsi USB.
  • Klik Allow dan pilih File Transfer (MTP)
  • Kemudian, buka windows explorer
  • Jika berhasil, nanti HP anda akan terdeteksi. Buka folder dimana anda meletakan foto.

Biasanya terletak di

Internal Storage > DCIM > Camera atau External Storage (SD Card) > DCIM > Camera

  • Kemudian cari foto yang ingin anda pindahkan. Klik kanan > Copy. Lalu paste di folder laptop / komputer yang anda inginkan.
image 13
source : wideanglesoftware

Cukup mudah bukan?

Namun, biasanya ada beberapa masalah yang mungkin muncul. Misalnya seperti :

  • USB hanya mencharge, tidak membaca hp.
  • HP tidak terdeteksi di Windows Explorer
  • USB not recognized
  • Terbaca namun folder kosong
  • Copy Paste selalu gagal

Biasanya, hal tersebut disebabkan oleh beberapa hal

  • Driver USB tidak terinstal di Komputer atau Laptop
  • USB yang digunakan bukan bawaan atau original
  • Tidak mengaktifkan mode MTP (Media Transfer Protocol)
  • Port USB rusak
  • Dan sebagainya

Jika bermasalah, sebaiknya anda gunakan cara alternatif lainya di bawah ini…

2. Memindahkan Foto dengan Flashdisk OTG / Harddisk Eksternal

Jika HP anda mendukung fitur USB On The Go (OTG), maka anda bisa menggunakan cara kedua ini. OTG adalah suatu fitur untuk mengenali perangkat USB, contohnya seperti Flashdrive, Harddisk, Controller dan sebagainya.

Agar bisa memindahkan foto via otg, anda memerlukan OTG adapter seperti berikut ini…

Memindahkan foto melalui flashdisk dengan OTG
Contoh OTG adapter untuk USB Type C to Type A

Anda tinggal menghubungkan flashdisk ke hp dengan adapter ini. Selain itu, anda juga bisa membeli flashdisk yang sudah mendukung OTG bawaan. Contohnya seperti berikut…

Memindahkan Foto dengan Flashdisk OTG

Anda tinggal colokan flashdisk ke HP, kemudian copy paste foto yang ingin di pindahkan. Kemudian colokan flashdisk ke Laptop dan Komputer, lalu copy paste ke folder yang di inginkan.

Cukup mudah bukan?

Namun, tidak semua hp atau smartphone mendukung fitur OTG. Maka dari itu, anda bisa coba cara lainya di bawah ini…

3. Memindahkan Foto dengan Kartu MicroSD dan SD Card Adapter

Jika anda memiliki microSD dan HP anda menggunakanya, maka anda bisa dengan mudah memindahkanya ke laptop atau komputer.

Namun, anda juga perlu memiliki adapter. Contonya seperti berikut…

Memindahkan Foto dengan Kartu MicroSD

Harganya cukup murah kok, di konter hanya berkisar 2 ribu sampai 10 ribu rupiah. Anda tinggal masukan foto yang ingin di pindahkan ke microSD, kemudian pindahkan ke laptop.

Memindahkan Foto dengan Kartu MicroSD 1

Perlu diperhatikan, tidak semua laptop memiliki port SD Card, jadi pastikan anda mengeceknya terlebih dahulu.

4. Memindahkan Foto via WhatsApp, Telegram atau Facebook

Ingin memindahkan foto ke laptop tanpa membeli alat dan tanpa kabel data? Bisa!

Anda bisa memanfaatkan aplikasi instant messanging atau sosial media yang biasa anda gunakan. Misalnya seperti WhatsApp, Telegram, Facebook, Twitter, dan sebagainya.

Anda cukup upload gambar anda ke Sosial media di HP. Kemudian buka sosial media atau instant messanging tersebut di komputer, lalu download gambar yang telah anda upload tadi di komputer, maka secara otomatis gambar berpindah dari HP ke komputer.

Praktis bukan?

Sedikit trik dari saya, cara paling mudah yaitu dengan WhatsApp…

  • Caranya anda buat grup di whatsapp.
  • Anggotanya masukan saja acak, bisa teman, istri, suami atau saudara.
  • Kemudian setelah grup berhasil dibuat, keluarkan semua anggota. Jadi hanya tinggal anda sendiri.
  • Lalu upload semua gambar yang ingin dipindahkan ke grup tersebut.
  • Setelah itu, login ke WhatsApp Web di Laptop atau PC
  • Buka grup yang tadi dibuat, dan download semua gambar yang telah di upload tadi ke laptop.
  • Jenius bukan?

5. Memindahkan Foto lewat Email

Cara alternatif lainya yaitu memindahkan foto lewat email…

Hah gimana caranya?

Mudah kok, konsepnya sama seperti cara ke 4, bedanya kita upload di email. Caranya buka email, bebas terserah anda mau Gmail atau Yahoo.

Kemudian login ke email tersebut, kemudian kirim foto ke email kedua milik sendiri atau ke teman anda lewat HP.

Lalu gambar akan terupload sebagai attachment, nah anda bisa download ulang attachment ini di komputer.

6. Memindahkan Foto Via Google Drive dan Photos

Jika anda bertanya cara mana yang paling mudah dan praktis, maka saya akan menjawab yaitu menggunakan Aplikasi Photos atau Google Drive.

Memindahkan Foto Via Google Drive dan Photos

Ya cara ini merupakan cara yang sering saya lakukan. Kenapa praktis? Karena pada umumnya aplikasi Google Drive atau Photos merupakan aplikasi bawaan hp, jadi kita tidak perlu mendownload atau menginstal aplikasi lagi.

Caranya,

  • Buka Aplikasi Google Drive atau Photos di HP
  • Lalu Upload semua foto atau video yang ingin dipindahkan
  • Lalu setelah berhasil terupload, buka Google Drive atau Photos di Laptop / Komputer via Browser
  • Login dengan akun yang sama dengan yang digunakan di HP
  • Kemudian anda download semua foto yang sudah terupload di laptop atau komputer

Cara ini sangat mudah, terutama jika anda mengaktifkan fitur auto backup di photos. Maka secara otomatis foto anda akan terupload ke server google dan foto tersimpan abadi.

Jadi sewaktu-waktu jika HP kita hilang atau rusak, maka file foto kita akan tetap aman dan tersimpan di akun google kita.

Selain itu, cara ini juga cocok bagi anda yang ingin memindahkan foto antar perangkat yang berbeda flatform, misalnya android, windows, linux, mac, ios dan sebagainya.

7. Memindahkan Foto lewat Bluetooth

Jika Laptop atau Komputer anda sudah mendukung fitur bluetooth, anda bisa memanfaatkan fitur ini. Cara ini cocok bagi anda yang ingin memindahkan foto hanya sedikit dan berukuran kecil.

Caranya cukup mudah,

  • Klik icon bluetooth di taskbar laptop atau PC anda
  • Hubungkan HP dengan Laptop
  • Setelah terhubung, klik receive di laptop atau PC anda
  • Lalu kirim lah file foto dari HP ke Laptop atau komputer yang sudah terhubung

Biasanya, foto akan masuk ke folder photos atau my document.

8. Memindahkan Foto dengan Aplikasi

Jika anda berencana memindahkan foto dengan jumlah yang banyak, maka saran saya yaitu menggunakan aplikasi.

Banyak sekali aplikasi untuk Transfer file antara HP dengan Komputer. Misalnya seperti :

  • Share It
  • Share Me (Mi Drop)
  • Portal
  • Amaze
  • Sweech
  • Aircopy

Dan masih banyak lagi. Untuk menggunakanya cukup mudah, anda tinggal download aplikasi tersebut di HP dan Laptop anda. Kemudian hubungkan kedua perangkat, maka anda bisa mulai mentransfer foto dengan mudah dan cepat.

9. Memindahkan Foto dengan Airdroid

Airdroid merupakan aplikasi transfer data yang populer sejak pertama kali android dirilis. Aplikasi ini memiliki banyak fitur gratis yang berguna dan memudahkan pengguna melalukan berbagai macam hal.

Memindahkan Foto dengan Airdroid 1

Salah satunya yaitu transfer file. Anda cukup membuka website resmi airdroid. Kemudian menghubungkan Android dengan komputer.

10. Memindahkan Foto dengan Airdrop dan Itunes

Untuk pengguna perangkat Apple. Anda sangat dimudahkan untuk melakukan transfer file antara Iphone, Macbook dan iPad.

Memindahkan Foto dengan Airdrop 1

Anda cukup menghubungkanya menggunakan Airdrop, yaitu fitur bawaan Apple. Anda tidak perlu ribet, karena cukup terhubung di jaringan yang sama maka anda bisa melakukan transfer data dengan mudah.

Namun, jika anda ingin memindahkan foto dari Iphone ke Laptop atau Komputer berbasis Windows, anda bisa memanfaatkan aplikasi iTunes.

Memindahkan Foto dengan Itunes 1
source : websetnet

Anda cukup download aplikasi itunes di Laptop dan Komputer, kemudian hubungkan iphone menggunakan usb. Maka secara otomatis semua data anda seperti gambar, media, video dan sebagainya akan terbaca. Gunakan fitur file sharing untuk melakukan pemindahan photo atau media lainya.

Jika anda ingin memindahkan foto dari Android ke Macbook, maka anda bisa membaca tutorial Transfer file android ke macbook yang pernah saya tulis sebelumnya.

Kesimpulan

Memindahkan foto dari hp ke laptop sangatlah mudah. Ada berbagai cara yang bisa anda coba dan terapkan. Semua cara diatas sudah saya coba di Perangkat Android, Iphone, MacOS ataupun Windows.

Cara ini terbukti work 100% di berbagai merk ponsel mulai dari samsung, xiaomi, oppo, vivo, iphone, realme, asus, lenovo, nokia, blackberry, one plus, infinix, sony dan masih banyak lagi merek lainya.

Semoga tutorial ini bermanfaat bagi anda. Jika ada yang ingin ditambahkan atau ditanyakan, anda dapat meninggalkan komentar di bawah ya.

Bagikan jika suka:

Tentang Penulis

Photo of author

Septian Riyadus Solihin

Dikenal juga dengan nama internet Septian Rishal. Beliau merupakan Sarjana Desain (S.Ds) dan lulusan SMK Teknik Komputer Jaringan. Aktif sebagai blogger sejak 2012, sehari-hari bekerja sebagai Digital Marketing Consultant yang memiliki ketertarikan di bidang filsafat, teknologi, game, smartphone, bisnis online, media sosial, investasi, dan desain.

1 thought on “10 Cara Memindahkan Foto dari HP ke Laptop dan Komputer”

Leave a Comment