Cara Mengatasi Story Instagram Tidak Bisa Dibuka

Ketika saya manggunakan aplikasi instagram di ponsel lama saya yaitu redmi 4x, saya tidak bisa melihat status atau story instagram orang lain. Ketika story di klik, layar otomatis mental dan tidak bisa terbuka. Selain itu, ketika saya memutar video akun lain, video tidak bisa diputar. Video seperti membeku (ngefreeze) layaknya seperti kita tidak memiliki koneksi internet. Padahal ponsel saya menggunakan wifi dengan internet yang lumayan cepat.

Awalnya, saya berfikir bahwa ponsel saya error dan menyebabkan story tidak bisa di tap. Namun, saya mencoba beberapa langkah dan berusaha memperbaiki beberapa error lainya seperti tidak bisa upload foto dan video.

Masalah lainya yang biasa terjadi yaitu

  • Story instagram patah-patah
  • Tidak bisa upload video atau foto
  • Instagram stuck dan tidak bisa gerak dan scroll
  • Boomerang patah-patah
  • Aplikasi instagram keluar sendiri

Beberapa masalah diatas sering dialami oleh perangkat android yang memiliki spesifikasi rendah alias low end seperti HP Jadul Saya. Hal tersebut dinilai wajar mengingat spesifikasi yang pas-pasan. Berikut saya jelaskan penyebab kemungkinan dari semua masalah diatas

Penyebab Kenapa Story Instagram tidak bisa dibuka

  • Penyimpanan Internal (Storage) Smarthone Penuh
  • Instagram belum di update
  • Masalah jaringan (Lemot, tidak ada koneksi, kuota habis)
  • Aplikasi Instagram Rusak / Corrupt karena virus
  • Versi instagram yang digunakan masih memiliki bug

Beberapa penyebab diatas merupakan penyebab yang paling umum terjadi di beberapa pengguna. Jika salah satu penyebab dialami oleh anda, maka kemungkinan besar story instagram akan error dan tidak bisa di klik.

Jadi bagaimana cara mengatasinya? berikut saya jelaskan artikel lengkapnya…

Cara Mengatasi Story Instagram Tidak Bisa Dibuka dan Error

Untuk mengatasi snapgram yang tidak bisa di buka dan di klik, sebenarnya sangat mudah. Yaitu memperbaiki semua masalah yang muncul diatas. Berikut adalah cara yang bisa anda coba satu persatu.

1# Cara Paling Efektif!

Rata-rata, penyebab story instagram tidak bisa dibuka yaitu karena penyimpanan internal anda penuh. Cara mengatasinya cukup mudah, anda hapus beberapa data yang tidak penting, misal foto-foto, screenshoot, gambar yang blur, atau file yang tidak penting di file manager.

Selanjutnya, hapus beberapa aplikasi yang jarang digunakan.

Pindahkan file-file besar seperti video ke komputer atau ke flashdisk.

Selanjutnya anda bisa mencoba menginstal aplikasi cleaner terbaik. Banyak sekali aplikasi pembersih sampah di playstore, mulai dari NC Cleaner, Android Booster, CCleaner, Nox Cleaner, Clean Master, Files by Google dan sebagainya.

Setelah internal anda lega, silahkan anda logout instagram kemudian restart hp android anda. Setelah itu bisa login kembali.

Jika cara diatas tidak berhasil, anda bisa ikuti alternatif cara berikut ini…

1. Cek Koneksi Internet

Hal pertama yang biasanya menyebabkan ig story tidak bisa dibuka yaitu internet. Pastikan internet anda bagus. Anda bisa test dengan cara masuk ke browser dan coba buka google. Selain itu anda bisa coba test menggunakan tools speed test yang bisa anda download di playstore.

2. Pastikan Instagram Anda di Download Dari Playstore yang Terupdate

Salah satu penyebab tidak bisa membuka story ig yaitu aplikasi Instagram yang kadaluarsa. Instagram yang anda gunakan mungkin belum versi terupdate sehingga terdapat beberapa bug yang menyebabkan instagram error.

Untuk mengatasinya, anda bisa buka aplikasi Playstore > Aplikasi Saya > kemudian Perbaharui aplikasi Instagram. Jangan lupa untuk selalu menggunakan aplikasi resmi dari playstore, saran saya, anda jangan download aplikasi diluar playstore.

3. Bersihkan Cache dan Data Instagram

Langkah selanjutnya yang bisa anda coba untuk memperbaiki instagram yang error yaitu dengan cara clear cache dan data. Hal ini bertujuan agar aplikasi instagram anda kembali ke performa puncak dan membersihkan sampah-sampah sisa pemakaian.

Caranya, Masuk ke Pengaturan > Aplikasi > Manage Aplikasi > Cari Aplikasi Instagram > Kemudian Hapus Data dan Hapus Cache.

4. Update versi Android Anda

sumber gambar : http://tipsandroid12.blogspot.com

Cara alternatif lainya yaitu anda bisa mengupgrade versi android ke versi terbaru. Dengan versi tinggi, anda akan mendapatkan pembaharuan fitur dan perbaikan bug.

Dengan update versi smartphone, maka sistem operasi anda akan kembali fresh dan bersih dari residual files yang telah menumpuk sejak pertama kali handphone dinyalakan.

Caranya cukup mudah, anda tinggal masuk ke pengaturan > software update > download update manually.

Jika versi terbaru tersedia, maka akan secara otomatis update akan muncul di layar anda. Namun jika layar menampilkan “Ini versi terbaru” maka anda sudah menggunakan versi android yang paling mentok bagi tipe smartphone yang anda gunakan.

5. Reset ke Pengaturan Pabrik

Jika semua cara diatas tidak berhasil, mungkin anda perlu mengatur ulang perangkat anda. Namun, perlu di ingat bahwa cara terakhir ini merupakan cara yang beresiko karena akan menghapus semua data di ponsel anda seperti gambar, lagu, aplikasi, kontak dan sebagainya.

Jadi lakukan dengan bijak. Caranya anda masuk ke pengaturan kemudian cari menu “Factory Reset” atau Kembalikan ke Setelan Pabrik.

Biasanya akan ada konfirmasi ulang seperti memasukan email dan password perangkat.

Jika tidak bisa, anda bisa melakukan hard reset dengan cara mematikan perangkat terlebih dahulu, kemudian tekan tombol power + volume atas secara bersamaan. Kemudian setelah muncul menu recovery, pilih Wipe data / Factory Reset. Setelah itu reboot perangkat.

Mungkin cara reset setiap perangkat android berbeda-beda. Anda bisa mencari cara yang lebih spesifik di website resmi atau di buku panduan.

Sekian artikel mengenai Cara Mengatasi Story Instagram Tidak Bisa Dibuka, semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda.


Bagikan jika suka:

Tentang Penulis

Photo of author

Septian Riyadus Solihin

Dikenal juga dengan nama internet Septian Rishal. Beliau merupakan Sarjana Desain (S.Ds) dan lulusan SMK Teknik Komputer Jaringan. Aktif sebagai blogger sejak 2012, sehari-hari bekerja sebagai Digital Marketing Consultant yang memiliki ketertarikan di bidang filsafat, teknologi, game, smartphone, bisnis online, media sosial, investasi, dan desain.

1 thought on “Cara Mengatasi Story Instagram Tidak Bisa Dibuka”

  1. Halo , sy ingin bertanya ..
    Ada 1 hal yg terjadi beberapa hari ini dan cukup membingungkan.
    Ada 1 akun yang selalu muncul paling pertama di story tp tidak bisa dibuka dan muncul tanda reload.
    Kemudian jumlah highlight akun tersebut ber beda dengan jumlah highlight di hp temen ku. Dan sudah terjadi beberapa hari dan hanya di 1 akun itu saja. Akun temen ku dan yg lain normal2 saja.

    Apakah saya di hide atau gimana ya ?
    Terima kasih 🙂
    Sy tunggu jawaban nya 😊

    Reply

Leave a Comment