Lupa Nomor Sendiri? Cek Nomor Telkomsel, Indosat, XL, Axis, 3 dan Smartfren Lengkap!

Terkadang, jika kita membeli kartu perdana baru, kita suka lupa nomornya berapa. Mayoritas lupa mencatat nomor dan membuang kemasan kartu begitu saja. Apalagi mereka yang hanya memakai kartu untuk sekali pakai misalnya kartu kuota atau paket data. Sekali pakai buang. Nah, pada kesempatan kali ini admin akan share cara cek nomor telkomsel, indosat, xl, 3 dan smartfren secara lengkap.

Lupa Nomor Sendiri Cek Nomor Telkomsel Indosat XL Axis tri dan Smartfren Lengkap
Lupa Nomor Sendiri Cek Nomor Telkomsel Indosat XL Axis tri dan Smartfren Lengkap

Di era 4G LTE saat ini, internet merupakan hal yang sangat penting, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa menggunakan internet. Namun kadang kala mereka lupa akan nomor operator sendiri. Ketika ada orang lain yang minta nomer hp, mereka kebingungan karena sehari-hari mereka menggunakan kartu hanya untuk internet, jarang untuk voice atau sms. Apalagi, sekarang registrasi sim dipermudah sehingga tiap orang bisa memiliki beberapa nomor lebih dari satu dan lebih bebas dalam gonta ganti kartu sim dengan harga murah namun dengan quota yang melimpah.

Dampak atau Kerugian jika kita lupa nomor sendiri antara lain :

  • Kesusahan ketika ada teman atau saudara yang meminta nomor HP
  • Ribet ketika ingin isi pulsa atau paket data
  • Sulit ketika ada suatu hal yang mengharuskan kita memasukan nomor telepon

namun tenang, bagi kalian yang lupa nomor hp sendiri mimin akan bantu, simak artikel berikut ini…

Cara Mudah Cek Nomor HP Sendiri, 100% Cepat dan Tidak Ribet

Untuk mengecek nomor di hp, masing-masing operator tentu berbeda. Ada yang melalui dial phone, ada yang melalui sms, ada yang melalui aplikasi, bahkan ada yang bisa melalui call center. Cara ini bisa anda gunakan di hp android atau iphone (ios) dan smartphone merek lain seperti blackberry, symbian, windows phone, dan bahkan feature phone. Nah, silahkan ikuti tutorial berikut sesuai dengan operator yang anda gunakan.

Cek Nomor Telkomsel (Simpati, AS, Loop, dan Kartu Halo)

  • Pertama, bisa dengan menekan dial *808# atau *999#
  • Kedua, bisa dengan aplikasi My Telkomsel yang bisa di download di Playstore
  • Ketiga bisa menghubungi call center 188 (Simpati, As, Loop) dan 133 (Kartu Halo)

Cek Nomor Indosat Ooredoo (Mentari, IM3, dan Matrix)

  • Pertama, bisa menekan dial *888*1*1# atau *123*30#
  • Bisa juga via *777*8#
  • Kedua, bisa via aplikasi MyIM3 yang tersedia di playstore
  • Ketiga, bisa menghubungi 111 (matrix) dan 100 atau 185 (Mentari dan IM3)

Cek Nomor XL Axiata

  • Pertama, bisa menekan dial *123*7#
  • Kemudian pilih Info Kartu XL
  • Kedua, bisa via aplikasi MyXL
  • Ketiga bisa menghubungi call center 818 atau 187

Cek Nomor Axis

  • Pertama, bisa dengan dial *123# atau *123*7*5#
  • Kedua, bisa dengan aplikasi AxisNet
  • Ketiga bisa menghubungi call center 838

Cek Nomor 3 Three

  • Pertama, bisa via *998# atau *111*1#
  • Bisa juga via *123*2*1*1#
  • Kedua, bisa via aplikasi Bima Tri
  • Ketiga, bisa menghubungi call center 123

Cek Nomor Smartfren

  • Pertama, bisa dengan dial *551#
  • Kedua bisa via aplikasi MySmartfren
  • Ketiga bisa menghubungi call center (021) 50100000

Itulah cara cek nomor hp sendiri terlengkap yang bisa saya sampaikan. Semoga artikel ini bisa membantu anda mengatasi lupa nomor sendiri.

Dial atau nomor diatas bisa berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan operator. Jadi jika ada perubahan, anda bisa infokan dikomentar agar pengguna lain bisa mengetahui update terbaru dari Anda. Sekian dan terima kasih.


Bagikan jika suka:

Tentang Penulis

Photo of author

Septian Riyadus Solihin

Dikenal juga dengan nama internet Septian Rishal. Beliau merupakan Sarjana Desain (S.Ds) dan lulusan SMK Teknik Komputer Jaringan. Aktif sebagai blogger sejak 2012, sehari-hari bekerja sebagai Digital Marketing Consultant yang memiliki ketertarikan di bidang filsafat, teknologi, game, smartphone, bisnis online, media sosial, investasi, dan desain.

Leave a Comment