SBN ORI022: Investasi Aman yang Terbit dengan Imbal Hasil 5,95%

Pemerintah melalui Kemenkeu baru saja menerbitkan SBN baru dengan bunga yang menggiurkan. ORI022 adalah alternatif investasi yang terjangkau, mudah, aman dengan segudang keuntungan bagi investor ritel.

Obligasi Negara Ritel (ORI) seri ke-22 menawarkan imbal hasil yang lebih tinggi dari ORI sebelumnya. Dibanding dengan ORI021, ORI022 memberikan imbal hasil 1.05% lebih besar.

Dengan berinvestasi SBN ORI022, Anda ikut serta dalam mendukung pembiayaan pembangunan nasional.

Sekilas tentang ORI022

ORI merupakan salah satu jenis instrumen Surat Berharga Negara (SBN) yang ditawarkan pemerintah untuk Warga Negara Indonesia dan bisa dibeli secara mudah dan praktis melalui Mitra Distribusi seperti Bareksa.

Inilah keistimewaan dari ORI022 yaitu nilai imbal hasil yang tinggi, lebih tinggi dari empat seri ORI sebelumnya.

SeriImbal Hasil (%)Tahun
ORI0185,72020
ORI0195,572021
ORI0204,952021
ORI0214,902022
ORI0225,952022
Sumber: Kemenkeu

Perlu diketahui juga bahwa kupon atau imbal hasil ORI ini berjalan beriringan mengikuti suku bunga acuan BI Rate saat masa penawarannya.

Namun, imbal hasil biasanya selalu cenderung lebih besar 2% dari suku bunga yang ditetapkan bank sentral.

Tetapi ORI022 sudah ditentukan oleh Direktur Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko atas nama Menteri Keuangan bahwa imbal hasilnya 5,95% per tahun yang bersifat tetap (fixed rate) hingga jatuh tempo.

Tentu ini merupakan salah satu kabar baik mengingat di tahun 2023, ada isu resesi global yang mungkin terjadi. 

Investor bisa mengamankan dana mereka dalam bentuk SBN dan mendapatkan bunga yang tidak akan naik turun hingga jatuh tempo pada 15 Oktober 2025.

Ini sejalan dengan tema ORI022 tentang Pilihan Berharga untuk Meracik Masa Depan.

SBN ORI022

Hal yang perlu diketahui Investor terkait SBN ORI022

  • Kupon bersifat tetap (fixed rate)
  • Berlangsung mulai Senin, 26 September hingga Kamis, 20 Oktober 2022.
  • Nilai pemesanan akan segera ditetapkan pemerintah pada 24 Oktober
  • Perhitungan kupon (setelmen) akan dimulai pada 26 Oktober 2022
  • Pembayaran kupon pertama pada 15 Desember 2022 (long coupon)
  • Setelah pembayaran kupon pertama dilaksanakan, ORI22 dapat diperdagangkan di pasar sekunder sehingga investor tidak perlu menunggu hingga jatuh tempo
  • Minimum investasi adalah Rp. 1.000.000 dan maksimum Rp. 5 miliar (lebih tinggi dari batas maksimal ORI21 yang hanya 2 miliar)

Keuntungan Berinvestasi ORI Tahun Ini

Dari tahun-ketahun, Obligasi Negara Ritel selalu menawarkan keuntungan bagi investor. Nah, khusus tahun ini, ORI022 menawarkan beberapa manfaat berikut:

1. Imbal Hasil Tertinggi selama 4 Seri Terakhir, Yakni 5,95% per Tahun

Seperti telah disinggung sebelumnya, ORI022 merupakan salah satu SBN dengan imbal hasil tertinggi di tahun ini, bahkan lebih tinggi dari 4 seri sebelumnya.

Selain itu, ORI022 memiliki imbal hasil yang lebih tinggi dibandingkan rata-rata tingkat bunga deposito yang diterbitkan oleh bank BUMN.

Pajak yang dibebankan untuk ORI022 juga lebih rendah dari pajak deposito. Dengan membeli SBN ORI022, Anda bisa mendapatkan keuntungan yang maksimal.

2. Ikut Serta dalam Membangun Diri dan Negeri

Dengan berinvestasi lewat SBN, Anda secara tidak langsung membangun diri dengan kecerdasan finansial juga berkontribusi bagi Negeri.

Dana yang Anda investasikan akan berguna bagi Pemerintah dalam menjalankan program pembangunan. Misalnya, seperti pembangunan infrastruktur, sarana dan prasarana di berbagai wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.

SBN ORI022 salah satu pilihan Investasi Membangun Negeri, membantu pemerintah dalam pembangunan serta pemulihan pasca-pandemi Covid-19 yang berlangsung beberapa tahun terakhir.

3. 100% Aman dan Dijamin oleh Negara

SBN ORI022 ditawarkan langsung oleh pemerintah lewat kementerian keuangan. Ini diatur dalam Undang-Undang SUN dan dana sudah dialokasikan dalam APBN. Dengan begitu dana Anda akan aman dan dijamin oleh negara.

Sangat cocok bagi Anda seorang investor konservatif yang lebih mengutamakan keamanan. Bagi investor moderat dan agresif, ORI022 bisa dijadikan Diversifikasi Portofolio.

4. Pilihan Berharga Untuk Meracik Masa Depan

Masa depan mungkin penuh dengan ketidakpastian, terlebih lagi di masa sekarang dimana ekonomi dan geopolitik sedang tidak stabil.

Salah satu langkah cerdas meracik masa depan yaitu dengan berhemat dan berinvestasi di instrumen yang Aman. ORI022 merupakan salah satu pilihan terbaik.

Anda bisa mendapatkan keuntungan dengan menikmati imbal hasil yang dibayarkan setiap bulan.

5. Proses Pembelian Mudah dan Praktis

Untuk membeli SBN ORI022 Anda tidak perlu mendatangi kantor manajer investasi. Anda bisa membelinya secara online melalui mitra distribusi resmi yang ditunjuk oleh pemerintah, seperti Bareksa.

Dengan membeli lewat aplikasi terpercaya seperti Bareksa, transaksi menjadi lebih praktis, aman, dan terjamin. Bareksa bisa di unduh di platform Android maupun iOS. 

Cara Membeli SBN ORI022 di Aplikasi Bareksa

Bareksa merupakan Mitra Distribusi SBN terpercaya dan terbaik yang sudah meraih 5 penghargaan langsung dari Kementerian Keuangan RI selama kurun waktu 3 tahun berturut-turut.

Nasabah peminat SBN pada platform bareksa sudah tumbuh 300% selama 2 tahun terakhir. Nasabah tersebut berasal 34 Provinsi di Indonesia. Itu artinya sudah dipercaya oleh banyak investor di seluruh wilayah Indonesia.

Anda bisa membeli ORI022 di Bareksa, berikut adalah langkahnya:

  • Download Aplikasi Bareksa di Google Play Store atau App Store
  • Kemudian login, jika belum memiliki akun Anda bisa melakukan registrasi terlebih dahulu.
  • Masuk ke menu SBN
  • Isi formulir registrasi SBN, mulai dari data diri, nomor rekening, KTP, NPWP, Nama, Pekerjaan, Pasangan, Tanda Tangan dan Lain sebagainya.
  • Tunggu verifikasi, sekitar 2 x 24 jam.
  • Setelah mendapatkan email persetujuan Anda bisa langsung membeli SBN ORI022 di Aplikasi Bareksa.

Jika Anda ingin menjual SBN ORI022, bisa dilakukan melalui Aplikasi Bareksa. Bareksa telah bekerja sama dengan Binartha untuk melayani transaksi sekunder SBN.

Selain bisa membeli SBN, Bareksa Super App Investasi juga menyediakan investasi reksadana, baik itu langsung atau menggunakan fitur Robo Advisor. Bisa juga untuk Tabungan Emas dan Tabungan Umroh.

Akhir Kata

Itulah penjelasan singkat mengenai SBN ORI022 yang menawarkan imbal hasil cukup tinggi. ORI022 merupakan salah satu pilihan investasi yang aman karena langsung diterbitkan oleh Pemerintah Indonesia.

Memiliki kupon 5,95% dimana imbal hasil ini lebih tinggi dari rata-rata bunga deposito yang ditawarkan oleh bank BUMN.

Bunga juga bersifat tetap dan Anda bisa memperjualbelikan ORI022 di kemudian hari setelah pembayaran kupon pertama dilakukan.

Bagi Anda yang berminat membeli ORI022, bisa mulai dibeli pada tanggal 26 September hingga 20 Oktober 2022 lewat Aplikasi Bareksa Super App.

Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda. Jika ada yang ingin ditambahkan atau ditanyakan, Anda bisa meninggalkan komentar di bawah.

Bagikan jika suka:

Tentang Penulis

Photo of author

Septian Riyadus Solihin

Dikenal juga dengan nama internet Septian Rishal. Beliau merupakan Sarjana Desain (S.Ds) dan lulusan SMK Teknik Komputer Jaringan. Aktif sebagai blogger sejak 2012, sehari-hari bekerja sebagai Digital Marketing Consultant yang memiliki ketertarikan di bidang filsafat, teknologi, game, smartphone, bisnis online, media sosial, investasi, dan desain.

Leave a Comment